KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipaku Polsek Bogor Selatan Polresta Bogor Kota Polda Jabar bersama lurah memberikan bantuan kepada anak stunting di wilayah Cipaku, Senin 29 Mei 2023.

Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso agar senantiasa jajarannya bersinergi dengan unsur pemerintahan memonitor anak stunting di wilayah.

“Kegiatan tersebut diharapkan dapat membantu keluarga dan anak Stunting guna kelangsungan hidup,” ucap kapolsek Bogor Selatan Kompol Diana Sulistiowati, Selasa (30/5/2023).

Bertempat di kampung Buni Asih RT 2 RW 9 Kelurahan Cipaku Bhabinkamtibmas Aiptu Oma Kusnadi, Lurah dan Kader PKK bersama-sama memberikan bantuan kepada anak stunting.

Humas Polsek Bogor Selatan Polresta Bogor Kota Polda Jabar